Senin, 06 Februari 2017

PSG Sebut Barca Lebih Diunggulkan di 16 Besar Liga Champions

Paris - Paris Saint-Germain akan berhadapan dengan Barcelona di babak 16 besar Liga Champions. Los Cules disebut favorit di laga itu.

Pertandingan leg I PSG melawan Barca akan berlangsung di pertengahan bulan ini. Les Parisiens menjadi tuan rumah lebih dulu untuk menggelar laga di Parc des Princes.

Barca akan gantian menjamu PSG di Camp Nou dalam pertandingan yang akan dihelat pada 9 Maret mendatang.

PSG sedang tampil kurang oke di musim ini. Mereka tak lagi dominan di Liga Prancis, PSG masih berjuang untuk merebut posisi pertama.

PSG ada di posisi dua klasemen Liga Prancis, dengan raihan 49 poin. Mereka berjarak tiga angka dari AS Monaco yang menjadi penguasa klasemen.

Dalam empat pertemuan terakhir di fase knock out, Barca lebih sering mengalahkan PSG. Catatannya, mereka menang tiga kali berurutan, dan sekali kalah. Dengan catatan itu, wajar kalau penggawa lini tengah PSG, Thiago Motta, bilang bahwa Los Cules merupakan tim unggulannya.

"Barcelona merupakan favorit, itu jelas," tegas Thiago Motta seperti dilansir oleh Soccerway.

"Bagaimanapun juga, kami sudah sering bermain melawan mereka dan kami tahu apa yang bisa kami lakukan. Ini merupakan kans kami untuk bisa mencapai perempatfinal."

"Kedua laga itu jelas akan sulit, tapi tak diragukan lagi juga akan menjadi laga berat untuk mereka."

"kami tau banwa mereka akan menjadi tim unggulan, tapi kami antusias mengenai pertandingan dan bermimpi bisa melewatinya," imbuhnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar