Jakarta - Gempa bumi dengan kekuatan 5,2 SR terjadi di Kabupaten Sarmi, Provinsi Papua. Getaran gempa tersebut terjadi sekitar pukul 17.51 WIB.
Berdasarkan info dari akun Twitter resmi BMKG, @infoBMKG, Kamis (8/2/2017), lokasi gempa berada di 19 km Timur Laut Sarmi, Papua. Pusat gempa berada di kedalaman 23 km.
Adapun koordinat gempa tersebut di 2.42 Lintang Selatan dan 139.37 Bujur Timur. Tidak ada peringatan tsunami akibat gempa yang ditimbulkan itu.
Belum diketahui apakah gempa tersebut menimbulkan kerusakan bangunan di Sarmi atau tidak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar