Hull - Manajer Liverpool Juergen Klopp seperti kehabisan kata-kata melihat performa timnya saat dikalahkan Hull City. Performa The Reds dianggap tak masuk di akal.
Liverpool bertandang ke KC Stadium, Sabtu (4/2/2017) untuk menghadapi tim papan bawah Hull dengan misi mencari tiga poin pertama mereka di 2017 ini.
Sayangnya misi itu gagal total setelah dua gol Hull di masing-masing babak yang dicetak Alfred Ndiaye dan Oumar Niasse. Bukan hasil yang diinginkan Liverpool mengingat mereka tampil begitu dominan.
Liverpool menguasai 72 persen ball possesion dengan menciptakan 17 attempts dengan tujuh mengarah ke gawang. Sementara Hull hanya bikin enam attempts tapi empat on target, dengan dua jadi gol.
Wajar saja Klopp frustrasi melihat performa timnya saat ini seraya mengkritik para pemainnya yang terlalu mudah memberi gol kepada lawan-lawannya. Pria asal Jerman itu berjanji akan secepat mungkin mencari jalan keluar mengangkat kembali moral tim.
"Tentu saja untuk saat ini performa kami tidak cukup bagus. Di babak pertama tentu saja tidak cukup bagus. Kami terlalu mudah memberi dua gol itu, seharusnya kami tidak tampil seperti itu," tutur Klopp seperti dikutip BBC.
"Tidak masuk akal jika kami bermain seperti ini. Jika kami bermain seperti babak kedua sepanjang pertandingan, maka tim-tim lain tidak akan bisa menghadapi kami. Tapi kami harus bangkit karena performa seperti itu tidak bisa diterima," sambungnya.
"Banyak yang saya pikirkan saat ini dan saya bahkan tidak bisa mengatakan salah satunya saat ini karena saya harus memikirkan betul mengapa ini bisa terjadi."
"Kami menguasai pertandingan, tapi apa gunanya penguasaan bola? Penguasaan bola itu akan berarti jika Anda membuat sesuatu. Bukan penampilan yang kami inginkan. Kami pantas dikritik, kami harus memikirkan itu, menemukan jawabannya dan bereaksi," tutupnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar