Sebelumnya terlihat mobil masuk ke dalam lapas. Saat berada di dalam lapas, terlihat dua orang personel gegana keluar dari mobil Innova berwana hitam nopol D 1579 VZ.
Mobil itu berada di dalam lapas selama 30 menit. Sekitar pukul 17.10 WIB, gerbang utama lapas terbuka. Mobil itu keluar dengan kondisi kaca tertutup dan gelap. Terlihat samar-samar beberapa orang di dalam mobil.
"Barusan mobil yang keluar itu bawa napi Romi Herton. Katanya dipindahkan ke Lapas Gunung Sindur," ungkap narasumber yang enggan disebutkan namanya.
Foto: Mukhlis Dinilah/detikcom
|
Romi Herton dihukum 7 tahun penjara oleh majelis hakim karena terbukti menyuap Ketua MK Akil Mochtar untuk mempengaruhi putusan perkara permohonan keberatan hasil pilkada Kota Palembang. Dia merupakan salah satu napi korupsi yang disebut-sebut mampir ke sebuah rumah di kawasan Antapin Bandung yang diduga ditinggali istrinya.
Hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan resmi dari pihak Lapas Sukamiskin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar