Hull - Ada sejumlah statistik menarik di balik kemenangan Manchester City atas Hull City. Di antaranya adalah soal jumlah assist David Silva dan betapa sialnya Hull.
Laga Hull vs City di KCOM Stadium, Selasa (27/12/2016) dinihari WIB, berakhir 0-3 untuk kemenangan tim tamu. Tiga gol City lahir dari penalti Yaya Toure, sontekan Kelechi Iheanacho, dan gol bunuh diri Curtis Davies.
(Baca juga: City Kalahkan Hull 3-0)
Penalti untuk City diawali pelanggaran Andrew Robertson terhadap Raheem Sterling. Toure yang maju sebagai eksekutor sukses mengecoh penjaga gawang Hull, David Marshall.
Bagi Hull, hukuman penalti tersebut adalah hukuman penalti kesembilan yang mereka terima di Premier League musim ini. Dari sembilan penalti itu, delapan di antaranya dikonversi menjadi gol oleh tim lawan.
Jumlah hukuman penalti yang diterima Hull adalah yang terbanyak di Premier League musim ini, lebih banyak empat buah daripada tim-tim lain. Rekor jumlah hukuman penalti terbanyak yang diterima sebuah tim dalam satu musim Premier League adalah 11, yang diterima Blackburn Rovers pada 2006/2007.
Sementara itu, David Silva menunjukkan dirinya pantas dijuluki "raja assist" lewat operannya yang berbuah gol Iheanacho. Silva sampai saat ini telah mengukir 61 assist di Premier League sejak debutnya bersama City pada Agustus 2010. Sejak Silva melakoni debutnya, tak ada pemain dengan jumlah assist lebih banyak di Premier League.
Berikut catatan statistik lain dari laga Hull vs City, seperti dikutip dari Sky Sports:
- Hull cuma menang sekali dalam 16 pertandingan terakhir di Premier League. Dalam 15 laga lainnya, The Tigers bermain imbang tiga kali dan kalah 12 kali.
- Dalam 12 laga tandang terakhir di Premier League, City cuma mencatat dua clean sheet.
- Sejak awal musim 2013/2014, Raheem Sterling telah menyebabkan timnya mendapatkan tujuh hadiah penalti. Sterling cuma kalah dari Jamie Vardy (10).
- Dalam 18 pertandingan Premier League musim ini, Hull sudah 15 kali kemasukan gol pertama dalam sebuah pertandingan. Jumlah itu adalah yang paling banyak dibandingkan tim-tim lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar