Surabaya - Marak teror bom terjadi di berbagai wilayah di Indonesia, membuat pengamanan perayaan Natal 2016 dan Tahun Baru 2017 di Jawa Timur ditingkatkan. Selain itu, Polda Jatim juga menyebarkan pasukan penembak jitu (sniper).
"Untuk pengamanan natal dan tahun baru, karena melihat perkembangan situasi nasional akhir-akhir ini ada teror bom. Dan juga pengalaman tahun lalu, sehingga Insya Allah (pengamanan tahun ini) lain daripada tahun lalu. Ini akan kita pertebal lagi (pengamanan ditingkatkan), khususnya di Surabaya," kata Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Anton Setiadji usai menjadi inspektur upacara Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru 2016 di halaman Mapolda Jatim, Jalan A Yani, Surabaya, Kamis (22/12/2016).
Kapolda mengatakan, dengan adanya Operasi Lilin Semeru, maka status keamanan di Jawa Timur ditingkatkan menjadi Siaga I, mulai diberlakukan Jumat besok.
"Nek operasi yo pasti siaga I rek. (Kalau operasi, ya pasti Siaga I). Setiap operasi kan kita selalu siaga, itu sudah sesuai ketentuan, sesuai prosedur tetap. Insya Allah mulai besok (Siaga I)," tuturnya.
Selama Natal dan Tahun Baru, hampir semua daerah di Jawa Timur dinilai rawan. Polisi bersama TNI pun meningkatkan pasukan pengamannya.
"Semua daerah di Jawa Timur, semua rawan. Jadi kita pertebal semua supaya adil, dan memberikan rasa aman dan nyaman," terangnya sambil menambahkan, sebanyak 2/3 kekuatan Polda Jatim siap diturunkan untuk mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru.
"Saya juga sudah minta (bantuan pengamanan dari TNI) kepada pangdam melalui Asop (Kodam V Brawijaya). Jadi nanti alat utama akan kita keluarkan semua," jelasnya.
Selain mempertebal jumlah personel pengamanan, Polda Jatim juga menyebarkan pasukan penembak jitu (sniper).
"Ya mesti ada lah (sniper). Itu sudah sesuai protap kita," tandasnya.
Kapolda Jatim mengimbau kepada masyarakat yang merayakan Natal untuk tidak khawatir. Karena polisi bersama TNI siap memberikan pengamanan.
"Kepada masyarakat Jawa Timur, silahkan melaksanakan natal dengan baik. Insya Allah saya selaku Kapolda Jatim menjamin keamanan dan kenyamanan untuk melaksanakan ibadah. Saya bersama pangdam dan pangkotama siap mengamankan Jawa Timur," tuturnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar