Paris - Thiago Silva masih akan bersama Paris Saint-Germain untuk bertahun-tahun lagi. Silva baru saja menandatangani kontrak baru hingga empat tahun ke depan.
Pada awalnya, masa depan pesepakbola berusia 32 tahun itu diragukan. Mengingat kontrak Silva akan habis pada akhir musim ini, dan hanya akan otomatis diperbarui selama setahun apabila PSG lolos ke Liga Champions.
Sementara itu, kompetisi Ligue 1 masih berjalan separuh di mana PSG tercecer dalam perebutan gelar dengan menempati posisi ketiga dengan selisih lima angka dari pimpinan klasemen, Nice. Di akhir musim, hanya dua dari tiga klub teratas yang lolos langsung ke fase grup Liga Champions.
Kendati demikian, PSG memilih tidak menunggu. Les Parissiens resmi menambah durasi kontrak bek sekaligus kaptennya itu.
"Sebuah kebahagiaan yang besar bisa memperpanjang kontrakku dengan Paris St. Germain," ungkap Silva kepada situs resmi PSG. "Di sini, aku menemukan sebuah klub yang mengagumkan di mana aku bisa sukses."
"Aku sangat bangga menjadi kapten tim ini, yang sudah memenangi segalanya di Prancis dalam dua musim terakhir dan klub yang mendapatkan respek dari seluruh penjuru Eropa, atas penampilannya di Liga Champions."
"Kami masih memiliki mimpi-mimpi yang sangat besar untuk dipenuhi. Aku yakin bahwa kami akan mampu mencapainya dan akan terus membuat suporter kami gembira," cetus pemain internasional Brasil ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar