Minggu, 01 Januari 2017

Wenger Soal Gol Giroud: Gol Hebat dari Serangan Balik yang Hebat

London - Bukan cuma gol akrobatik Olivier Giroud yang disanjung Arsene Wenger. Sang manajer juga memberi pujian pada seluruh tim karena prosesnya tercipta juga dengan sangat baik.

Gol akrobatik Giroud mengawali kemenangan Arsenal saat menjamu Crystal Palace di hari pertama tahun 2017. Bermain di Emirates Stadium, Minggu (1/1/2017) The Gunners menyudahi pertandingan dengan skor 2-0, setelah Alex Iwobi menggandakan kedudukan di paruh kedua.

Soal gol Giroud, striker internasional Prancis itu membuatnya dengan cara yang spesial. Dia mengayunkan kaki di belakang badannya untuk menyambar umpan silang dari sisi kiri, bola yang berhasil dia sepak mengarah masuk ke sudut kanan atas gawang.

Gol tersebut dapat pujian dari Arsene Wenger. Tapi sang manajer bukan hanya memuji si pembuatnya, melainkan keseluruhan proses yang terjadi sebelum sepakan Giroud masuk ke gawang.

Semuanya berawal dari keberhasilan pemain belakang Arsenal mematahkan serangan Palace. Dari depan kotak penaltinya sendiri pemain-pemain Arsenal lantas membangun serangan balik cepat. Hanya 12 detik waktu yang dibutuhkan Arsenal sejak mematahkan serangan Palace sampai akhirnya Alexis Sanchez mengirim umpan silang yang ditutaskan jadi gol oleh Giroud.

"Itu counter attack yang hebat dengan kecepatan yang hebat, refleksnya mengejutkan semua orang yang memahami sepakbola dan itulah yang membuat golnya menjadi hebat," sanjung Wenger usai pertandingan.

"Saya sudah beberapa kali menyaksikan gol indah yang dibuat pemain-pemain berkualitas luar biasa yang saya miliki sendiri, tapi saya akan mengingat gol ini sebagai gol yang luar biasa. Olly (Giroud) sangat baik di depan gawang, tapi saya tak pernah melihat dia mencetak gol seperti ini sebelumnya," lanjut Wenger di BBC.



Meski gawangnya kebobolan, kiper Palace, Wayne Henessey, tak mau ketinggalan memuji gol Giroud itu. "Itu gol yang indah - yang belakangan kelihatannya makin sering terjadi. Itu tendangan yang fantastis," ucapnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar