Jakarta - Terlihat anak kecil memakai kaos kampanye Agus-Sylvi saat cagub DKI Agus Yudhoyono berkampanye ke wilayah Sawah Besar, Jakarta Pusat. Jubir Agus-Sylvi, Rico Rustombi berkata masalah tersebut sulit dikontrol.
"Seperti kita lihat di lapangan, tim sukses, simpatisan dan relawan terus mengingatkan anak-anak untuk tidak mendekat kegiatan kampanye Agus, itu yang pertama. Kedua, simpatisan dan relawan sudah mengingatkan orang tua untuk tidak memakaikan baju atau jersey kampanye Agus-Sylvi," ujar Rico di salah satu rumah makan di Jakarta Pusat, Sabtu (7/17/2017).
"Kalau ada anak-anak yang mendekat selalu kita imbau untuk menjauh dan itu memang sulit dikontrol bila orangtua mengajak anak-anaknya karena di gang sempit dan digendong untuk bersalaman dengan paslon Agus-Sylvi," tambahnya.
Selain itu, kata Rico, kehadiran anak-anak saat Agus kampanye adalah suatu bentuk kegembiraan. Yang bisa dilakukan tim Agus-Sylvi hanya mencegah kehadiran anak-anak di kampanye semaksimal mungkin.
Jubir Agus-Sylvi, Rico Rustombi. Foto: Ari Saputra/detikcom
Politisi Partai Demokrat ini pun mengatakan sosialisasi oleh kordapil telah dilakukan kepada masyarakat agar tak ada anak-anak hadir di kampanye Agus. Meski demikian, hal tersebut tetap sulit diatasi karena ini merupakan suatu bentuk kegembiraan rakyat.
"Biasanya kordapil mensosialisasikan bahwa kampanye tak boleh melibatkan anak-anak, tak boleh pakai baju paslon, tidak menempel spanduk yang tidak sesuai ketentuan. Tapi hal itu sangat sulit diatasi. Ini karena bentuk kegembiraan rakyat dalam pesta demokrasi, saya sangat yakin hal ini dialami juga oleh paslon lain," paparnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, saat berkampanye ke Sawah Besar, Agus menyapa seorang anak berkebutuhan khusus yang memakai jersey Agus-Sylvi. Hal tersebut seharusnya tak diperbolehkan.
Di lokasi, tampak anggota Panwaslu bernama Wahyu. Saat ditanya soal adanya anak kecil memakai atribut kampanye, dengan gelagat bingung dia mengaku tak tahu menahu soal itu.
"Belum lihat. Belum bisa dilaporkan. Saya lagi kontrol," ujar Wahyu saat dikonfirmasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar