Aktivitas Moli digagas sekitar 2 bulan lalu. Tujuannya selain menggelar lapak buku di car free day di kota-kota se Banten, perkumpulan ini juga melakukan pengembangan taman baca di desa-desa.
Terakhir, Si Moli memberikan sumbangan buku untuk taman baca Saung Pintar di Mancak, Kabupaten Serang dan Taman Bacaan Masyarakat (TBM) di pelosok Juhud yang terletak di kaki Gunung Karang, Pandeglang.
"Dalam dua bulan sudah terkumpul 2000-an buku, terakhir kemarin kita launching Saung Pintar di Mancak dan sumbangan buku taman baca di Juhud, Pandeglang," kata Firman Venayaksa aktivis literasi dari Moli saat bercerita kepada detikcom, Cilegon, Minggu (16/4/2017).
Saat ini, Si Moli sendiri terdiri dari 4 komunitas pencinta motor. Rider yang aktif di Moli seperti Indonesian Riders, Komunitas Motor Box, Supermoto Lebak dan Vespa Tangerang. Mereka ini, menurut Firman, rajin menjemput buku dari rumah warga ingin menyumbang. Buku tersebut selanjutnya dikumpulkan untuk dibaca di lapak Si Moli setiap minggu.
"Jadi Si Moli ini menjemput buku door to door, membuka donasi buku tiap rumah. Mulai dari Lebak, Pandeglang, Serang, Cilegon, dan Tangerang. Selain itu di lapak juga ada transaksi sumbangan buku. Atau ada yang mau sumbangan buku kita jemput ke rumah," ujar Firman menambahkan.
Foto: Bahtiar Rifai/detikcom
|
Jadi Mitra Baca KPK di Banten
Selain bahan bacaan anak, biografi, novel, lapak Si Moli yang setiap minggu digelar di kota-kota di Banten juga menampilkan buku dan stiker antikorupsi. Majalah dari KPK seperti Integrito juga setiap minggu nampang di lapak Si Moli.
Menurut Firman, aktivitas Si Moli sudah menjadi partner membaca dari KPK. Ia percaya bahwa dengan membaca buku dan semakin banyak tahu, nilai-nilai kejujuran dan integritas dapat ditanamkan. Oleh sebab itu, menurutnya, Si Moli diharapkan bisa berperan dalam menanamkan perilaku antikorupsi khususnya di Banten.
"Terbitan KPK dari penerbit Indonesia Membumi juga ada, itu bagian dari display, juga ada Majalah Integrito," tutur Firman.
Bahkan, pada World Book Day di tanggal 23 April nanti, perwakilan dari Pendidikan dan Pelayanan Masyarakat (Dikianmas) KPK ikut berpartisipasi dengan Si Moli. Akan ada penyuluhan dan program literasi bersama tentang pendidikan anti korupsi yang akan dilaksanakan di Rumah Dunia, Kota Serang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar