Kamis, 06 April 2017

Dermaga VI Pelabuhan Merak Siap Digunakan saat Mudik Lebaran 2017

Jakarta - Dermaga VI Pelabuhan Penyeberangan Merak, Banten siap digunakan saat arus mudik Lebaran 2017. Rencananya, pekan depan dermaga baru itu akan uji coba sandar kapal untuk memastikan bahwa Dermaga VI dapat digunakan saat arus mudik.

Diberlakukannya Dermaga VI salah satunya untuk meminimalisir kemacetan yang kerap terjadi di Pelabuhan Merak. Seperti halnya arus mudik 2016 lalu, kemacetan terjadi hingga ke dalam tol Tangerang-Merak.

"Ya, mudah-mudahan tidak seperti tahun lalu padatnya sampai dengan mengekor di tol, dengan adanya penambahan ini pasti ada lahan yang terbuka, itu bisa saja,itu akan mengurangi," ujar Dirjen Perhubungan Darat, Pudji Hartanto saat meninjau Dermaga VI di Pelabuhan Merak, Kamis (6/4/2017).

Meski begitu, dalam rapat yang digelar Kemenhub di kantor PT ASDP Indonesia Ferry cabang Merak, Pudji mengungkapkan ada sedikit permasalahan yang dihadapi dalam proses dioperasikannya Dermaga VI, salah satunya yakni pintu masuk menuju dermaga baru tersebut.

"Tadi kita diskusi kaitan dengan ada permasalahan manuver untuk masuk ke dalam Dermaga VI ini, kita lihat tadi ada kesulitan untuk manuver, tapi kalau kendaraan penumpang saja itu tidak terlalu sulit, karena itu ada bottle neck, ada penyempitan sesuai dengan laporannya, itu bisa dilakukan," ungkapnya.

Terkait apakah Dermaga VI akan dikhususkan bagi penumpang kendaraan roda dua, Pudji mengatakan pihaknya akan melihat apakah penggunaan itu memungkinkan atau tidak. Jika itu dilakukan, kata dia, akan ada plus minus dalam pemberlakuannya.

"Ada masukan tadi, bagaimana untuk roda dua saja, kita lihat nanti bagaimana kemungkinan-kemungkinan itu. Tapi pasti ada plus minusnya, kenapa? Di dermaga V, dermaga yang sekarang itu kan sudah ada juga fasilitas sepeda motor, sudah disiapkan juga tenda khusus sepeda motor, " papar Pudji.

Pudji menyatakan, prediksi penambahan penumpang yang menggunakan jasa pelabuhan Merak diperkirakan mencapai 5 persen. Untuk itu, Dermaga VI segera dioperasikan salah satunya adalah guna memberikan pelayanan kepada masyarakat saat arus mudik Lebaran 2017.

"Tapi pasti kita pemerintah menyiapkan, dengan jumlah setiap tahun ada penambahan, 5 persen, 10 persen. Nah itu pastinya ada fasilitas yang harus ditambah. Alhamdulillah pemerintah sudah menambah Dermaga VI ini," pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar