Kamis, 23 Maret 2017

Lopetegui Ingin Diego Costa 'Sedikit Marah'

Gijon - Pelatih Spanyol Julen Lopetegui tak akan berusaha mengubah karakter Diego Costa. Lopetegui akan senang kalau Costa "sedikit marah", asalkan tak berlebihan.

Costa dikenal sebagai seorang penyerang buas di atas lapangan. Bukan cuma buas dalam urusan menjebol gawang lawan, tapi juga sangat buas ketika berduel dengan pemain lawan. Dia agresif dan bahkan tak sedikit yang menganggapnya kasar.

Lopetegui menerima Costa di timnya apa adanya. Dia akan membiarkan penyerang berusia 28 tahun itu bebas berekspresi di atas lapangan selama itu tak merugikan tim.

"Jika Anda bersama kami, itu karena kami menganggap keberadaan Anda penting. Kami mencintai Anda apa adanya," ujar Lopetegui jelang laga kualifikasi Piala Dunia 2018 melawan Israel.

"Dia punya banyak hal bagus dan banyak hal untuk ditingkatkan. Kami ingin dia sedikit marah. Tak banyak, tapi sedikit, iya, karena dia mengekspresikan ini dalam permainannya seperti biasa," imbuhnya.

"Kami menyukai bagian Diego yang itu dan kami mencarinya," kata Lopetegui seperti dikutip Soccerway.

Costa, yang lahir di Brasil, membela Spanyol sejak 2014 lalu dan sampai saat ini telah tampil sebanyak 14 kali untuk La Furia Roja. Dia sudah mencetak empat gol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar