"Sementara dugaan penculikan kita melakukan pendalaman lagi. Kalau menurut orang tua, (bayi) ditinggal sama mereka dalam waktu singkat 15 menit. Memang dalam (rumah) keadaan tidak terlalu ramai," ujar Kasatreskrim Polresta Serang AKP Panji Firmansyah kepada wartawan, Sabtu (4/3/2017).
Saat ini, menurut Panji, kepolisian sedang melakukan pendalaman penyelidikan. Saksi-saksi akan diperiksa mulai dari tetangga dan warga sekitar yang mengenal balita perempuan tersebut. Untuk mengetahui kronologi kejadian hilangnya Firda, kepolisian juga akan melakukan oleh tempat kejadian perkara (TKP) dalam waktu dekat.
"Pasti orang sekitar mengenal korban karena korban masih usia setahun" ujarnya.
Sementara itu, Polres Kota Serang sampai sejauh ini belum ada laporan terkait kasus serupa. Dugaan penculikan terhadap balita di wilayah hukumnya, menurut Panji, baru pertama kali terjadi.
Sebelumnya, warga Tembong Kidul, Cipocok Jaya digegerkan oleh berita hilangnya balita yang sedang tidur di dalam kamar. Farida Herlina Fitri yang masih berumur 1 tahun lebih diduga diculik di saat orang tuanya sedang lengah.
Ernawati, kepada wartawan mengatakan anak perempuannya yang saat ini hilang dalam kondisi sakit. Ia mengaku cemas apalagi anaknya masih menyusui.
"Mudah-mudahan cepat ketemu, selamat. Balik nyampe sehat nggak ada luka," katanya terlihat sedih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar