Sabtu, 04 Maret 2017

Polresta Pekanbaru Kenalkan Aplikasi Polisi Zapin

Pekanbaru - Polresta Pekanbaru meluncurkan aplikasi Polisi Zapin. Pelayanan publik berbasis IT ini memudahkan koordinasi internal juga kepada masyarakat.

Aplikasi Polisi Zapin berisikan fitur laporan kegiatan yang bertujuan untuk memudahkan personel dalam melaporkan kegiatan dan kejadian ke pimpinan dengan seluruh personel. Selain itu tersedia video layanan polisi, lokasi kantor polisi terdekat dan panic button.

"Kita sudah luncurkan aplikasi agar memudahkan masyarakat untuk memperoleh layanan kepolisian dengan waktu sangat singkat dan tanpa prosedur yang panjang," kata Kapolresta Pekanbaru, Kombes Susanto kepada detikcom, Sabtu (4/3/2017).

Dalam aplikasi ini juga tersedia Tactical Floor Game (TFG). Ini dibuat untuk memudahkan Polri khususnya Polresta Pekanbaru dalam mempersiapkan suatu rencana pengamanan, baik orang maupun objek vital.

Polresta Pekanbaru Kenalkan Aplikasi Polisi ZapinFoto: Chaidir Anwar Tanjung/detikcom


"Dengan aplikasi touch screen ini suatu strategi pengamanan diatur dengan menempatkan posisi personel. Setelah itu rencana pengamanan yang telah diatur tersebut bisa langsung disebarkan ke seluruh personel Polresta Pekanbaru melalui medsos dan bisa langsung di-print," kata Susanto.

Aplikasi Polisi Zapin secara resmi diluncurkan saat Kapolri Jenderal Tito Karnavian saat melakukan kunjungan kerja di Pekanbaru. Dalam peluncuran tersebut Tito sempat memuji aplikasi yang dibuat Polresta Pekanbaru.

"Aplikasi Polisi Zapin ini bagus. Kiranya masyarakat dapat dapat memanfaatkannya. Baru ini saya lihat aplikasinya sangat bagus," kata Tito.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar